Thursday, February 25, 2016

[Konsultasi Online] Jodoh Belum Datang, Bisakah Diruqyah?

Jodoh Belum Datang, Bisakah Diruqyah?
Jum'at 17 Jumadil Awal 1437 H - 26 Februari 2016


  Seseorang wanita muda via BlackBerry Messenger mengeluhkan kepada Rumah Ruqyah Indonesia
akan jodohnya yang belum datang. Melalui BBM pun kami sarankan untuk datang ke Rumah Ruqyah Indonesia dan Alhamdulillah dia pun setuju untuk datang. 

  Singkat cerita, tibalah dirinya ke Rumah Ruqyah Indonesia dan bertemu dengan Ustadz Ali Musirin (Team Vip Ruqyah). Session Counseling dan Ruqyah pun berjalan dengan lancar. Dan tidak terjadi apa-apa. Alhasil, dari hasil Counseling yang mendalam ditemukan beberapa hal yang bisa dijadikan pelajaran berharga untuk kita semua.

  Beliau (wanita muda) tersebut seorang pemimpin perusahaan yang bergerak dalam bidang motivasi, training untuk restoran-restoran. Selain itu, beliau sosok yang tegas dengan pendidikan S2. Dan terlihat dari saat beliau counseling, tegas dan berwibawa.

  Tidak ada yang salah dengan typical beliau seperti itu, namun jadi bermasalah untuk laki-laki yang berusaha mendekatinya. Pendidikan tinggi dan seorang bos. Disarankan untuk wanita tersebut untuk menurukan 'superior'nya. Karena banyak lelaki yang masih berat untuk mendekati sosok wanita 'hebat' seperti wanita tersebut. Wallahu'alam Bishowab

Semoga Allah mudahkan dirinya menemukan dambaan hatinya.

*Seperti diceritakan Ustadz Ali Musirin kepada Admin

0 comments:

Post a Comment