Saturday, April 23, 2016

Akibat Sembarang Buang Air Panas


Akibat Sembarang Buang Air Panas
Sabtu, 15 Rajab 1437 H - 23 April 2016




 
Bismillaah..

  Seorang ibu beranak satu ditemani suami dan keluarga datang kepada kami, ia mengeluhkan sakit semenjak awal Januari 2016.

  Semenjak itu pula sudah lima kali ia keluar masuk rumah sakit. Diagnosa medis mengatakan ia terkena Asam Lambung, namun jika sakit itu datang separuh badan mulai dari perut hingga ke kepala semua dirasakan sakit dan badan terasa berat seperti ada sesuatu yang menempel di punggung.

   Ia masih ingat beberapa bulan yang lalu saat sakit itu akan datang, ketika itu jam sembilan pagi mendengar suara seorang kakek batuk-batuk dibelakang rumah!

  Ia mengira itu adalah suara bapaknya yang lagi kurang sehat. Namun setelah lama suara itu kok tidak hilang-hilang, penasaran akhirnya ia lihat ke belakang rumah, betapa kagetnya setelah dicari sumber suara itu ternyata tidak ada siapa-siapa, karena kesal maka iapun mengambil air di gayung dan disiramkan ke tempat suara tadi terdengar.

  Selang beberapa saat setelah itu, ia merasakan sakit di perut dan badan terasa berat seperti ada sesuatu yang menempel di punggung dan sakit itulah yang dirasakan sampai sekarang.

  Setelah selesai mendengarkan keluhan pasien, ruqyah pun kami mulai. Dari awal ia hanya merasakan sesuatu mengalir di kaki dan tangan.

   Namun di akhir pembacaan ruqyah, ia pun muntah-muntah. Alhamdulillahsetelah itu ia merasakan enteng di badan dan seperti tidak pernah merasakan sakit.

  Alhamdulillah, mudah-mudahan Allah memberikan kesembuhan kepada nya. Aamiin.

Laa haula walaa quwwata illaa billaah..

Cilacap Ruqyah Centre

0 comments:

Post a Comment