Sunday, April 24, 2016

Meruqyah Minuman Beracun

Meruqyah Minuman Beracun
Senin, 17 Rajab 1437 H - 25 April 2016 



Dalam satu Riwayat diceritakan bahwa pada masa kekhalifahan Abu Bakar Ash Shiddiq, Khalid bin Walid pergi ke suatu kampung. 

Penduduk kampung itu menyuruh Abdul Masih menyambut Khalid dengan membawa minuman yang mengandung racun ganas

Khalid berkata kepada Abdul Masih, "Berikan minuman itu!"
 
Ketika ia istirahat, Khalid mengambil minuman beracun itu lalu berdoa;

"Dengan menyebut nama ALLAH Subhanahu Wa Ta'ala, Tuhan langit dan bumi. Dengan menyebut nama ALLAH Subhanahu Wa Ta'ala yang tidak akan mencelakakan hamba-Nya, karena nama-Nya mengandung obat."

Kemudian Khalid meneguk minuman beracun itu. 

Abdul Masih kembali ke kaumnya, lalu berkata, "Hai kaumku, ia telah minum racun ganas itu, tetapi ia tidak apa-apa." Akhirnya kaum itu berdamai dengan orang-orang Muslim. 

(Dikisahkan oleh Al-Kalbi)
Ameh Lintang
Allahu Akbar, inilah the real Karomah.

0 comments:

Post a Comment