Tuesday, January 21, 2014

JIN MASUK LEWAT DZIKIR "ALLOH".....?

JIN MASUK LEWAT DZIKIR "ALLOH".....?
=======================
kaum Sufi banyak sekali yang melakukan dzikir dengan kata mufrodz (tunggal) ada yang dengan lafadz "Alloh.Alloh" dalam jumlah tak terbatas ( hal ini menjadi perdebatan bagi sebagian ulama)
bahkan ada yang bahaya hanya menggunakan isim Dzomir seperti : " Huwa, Huwa"

Tadi malam saya meruqyah seorang Bapak yang setiap helaan nafasnya selalu mengucap : Alloh,Alloh" dan semenjak mengamalkan dzikiran ini bapak ini bisa meminta kepada Alloh untuk memperagakan jurus apapun dan dari perguruan manapun dengan cara meminta langsung kepada Alloh.
Ketika saya meruqyahnya di luar kesadaran bapak ini menggeleng2kan kepalanya.
bahkan sempat emosional dan berontak.
ketika saya ucapkan : Ukhruj ya 'aduwulloh....!!!!
ia memalingkan wajahnya sambil bibirnya sinis seperti anak kecil yang sedang mengejek.
karena bandel, dan telah di peringatkan namun tetap bandel akhirnya saya bermohon kepada Alloh untuk memenggal lehernya.
-------------------------------------------------------------------
bapak itu bertanya apakah Dzikir dengan lafadz Alloh yang membuat jin masuk....?
atau ritual yang lainya...?
Rosululloh bersabda :
dari Anas r.a:
"Di bumi terdapat orang yg menyebut "Allah Allah", kemudian apabila tiada lagi orang yg menyebut "Allah Allah" maka di saat itulah berlakunya kiamat.
(H.R Muslim)
Dalam haditz lain dari sahabat Anas –semoga Allah meridlainya- bahwa Rasulullah shallallahu 'alayhi wasallam bersabda:
Maknanya: "Tidak akan tiba kiamat hingga tidak ada yang mengucapkan di atas bumi Allah, Allah"
(H.R. Muslim dan lainnya)
jadi....?
owhh
ternyata selain dzikir tersebut ada ritual lain, yakni konsentrasi mata pada satu titik yang dilakukan secara terus menerus dalam waktu yang lama.
KEBENARAN TAK BISA DI CAMPURKAN DENGAN KEBATHILAN BEGITUPUN SEBALIKNYA
WA LAA TALBISUL HAQ BIL BATHIL
Wallohu a'lam.
--------------------
SALAM CINTA
TEGAKKAN TAUHID TINGALKAN SYIRIK
Qur'anic Healing Indonesia

0 comments:

Post a Comment